Ikan biawan di dalam bakul,
Anak kepiting di dalam kuali,
Kalau kita pandai bergaul,
Jangan banyak caci dan maki.

Batulayang makam keramat,
Tempat ziarah sambil berdoa,
Sembahyang itu kewajiban umat,
Menyembah Allah wajib hukumnya.

Bulan mengambang di langit biru,
Awan berarak bergumpal-gumpal,
Jangan biarkan hatimu pilu,
Kepada Allah kita tawakkal.

Burung camar terbang melayang,
Burung merpati hinggap didahan,
Ajarkan anak ngaji dan sembahyang,
Agar menjadi orang beriman.

Title

Ikan biawan di dalam bakul,
Anak kepiting di dalam kuali,
Kalau kita pandai bergaul,
Jangan banyak caci dan maki.

Batulayang makam keramat,
Tempat ziarah sambil berdoa,
Sembahyang itu kewajiban umat,
Menyembah Allah wajib hukumnya.

Bulan mengambang di langit biru,
Awan berarak bergumpal-gumpal,
Jangan biarkan hatimu pilu,
Kepada Allah kita tawakkal.

Burung camar terbang melayang,
Burung merpati hinggap didahan,
Ajarkan anak ngaji dan sembahyang,
Agar menjadi orang beriman.

Subject

Pantun Nasihat

Creator

Syarif Abdul Kadir Zein Almutahar

Source

Ihsan: Prof. Adjung Hj Chuari Selamat ATMA 2018

Date

2006

Publisher

Dewan Kesenian Kalimantan Barat

Rights

Copyright